Portal Nawacita

Bersatu Kita Maju

Kasus Covid-19 Melonjak, Satgas: Jangan Takut, Tetap Kencangkan Prokes

Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito meminta agar masyarakat tidak takut dengan kenaikan kasus Covid-19 yang terjadi di Indonesia saat ini. Diketahui, angka konfirmasi harian saat ini lebih dari 1.000 kasus per hari.

Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito meminta agar masyarakat tidak takut dengan kenaikan kasus Covid-19 yang terjadi di Indonesia saat ini. Diketahui, angka konfirmasi harian saat ini lebih dari 1.000 kasus per hari.

Wiku juga mengatakan bahwa kenaikan kasus Covid-19 ini tidak bisa dihindari sejalan dengan peningkatan aktivitas masyarakat. Ditambah lagi dengan adanya mutasi Covid-19 yakni BA.4 dan BA.5 yang merupakan sub varian Omicron. Dia pun meminta agar masyarakat tetap mengencangkan protokol kesehatan (prokes).

“Kita sudah mengetahui adanya peningkatan kasus Covid-19 di beberapa daerah di Indonesia. Pada prinsipnya, kenaikan kasus tidak bisa dihindari sejalan dengan peningkatan aktivitas masyarakat. Saya menghimbau masyarakat untuk tidak takut dengan tetap mengencangkan protokol kesehatan, khususnya memakai masker,” papar Wiku dikutip dari akun media sosial pribadinya.

Wiku mengatakan mobilitas masyarakat yang tinggi dan kembali normalnya aktivitas masyarakat tidak akan menyebabkan kenaikan kasus apabila setiap orang yang terlibat bertanggung jawab untuk menerapkan protokol kesehatan (prokes) dengan baik dan benar.